Ketahuilah Gejala Penyakit Diabetes Melitus yang Harus Diwaspadai

KetahuilahGejala Penyakit Diabetes Melitus yang Harus Diwaspadai | Penyakit diabetes melitus atau yang lebih dikenal dengan sebutan penyakit kencing manis, merupakan salah satu jenis penyakit yang banyak diderita dan memang termasuk penyakit umum yang sangat mudah untuk kita jumpai. Penyakit diabetes melitus juga tergolong kedalam salah satu penyakit turunan yang sulit untuk dicegah. Sehingga jika kedua orang tua kita mempunyai riwayat penyakit diabetes melitus ini, maka kesempatan kita sebagai anak cukuplah besar untuk bisa menuruni bakat dari orang tua. Penyakit diabetes akan membuat kadar gula dalam darah terus mengalami peningkatan. Hal ini disebabkan oleh adanya pola hidup yang buruk dan juga faktor keturunan. 



Sebenarnya tubuh kita memang membutuhkan asupan gula atau glukosa, sebab peranan gula ini terbilang cukup penting bagi tubuh. Glukosa dibutuhkan untuk menjadi sumber energi utama di dalam jaringan serta otot. Sehingga hampir setiap harinya tubuh kita membutuhkan peranan dari glukosa ini. Akan tetapi jika kita tidak bisa menakar jumlah asupan glukosa di dalam tubuh per  harinya, biasanya akan membuat asupan glukosa dalam darah menjadi meningkat. Terlebih bagi kita yang hobi sekali mengkonsumsi makanan-makanan manis yang banyak mengandung gula buatan. Tentunya kesempatan untuk terserang penyakit diabetespun menjadi lebih besar. Apabila sudah sampai terjadi peyakit serius seperti diabetes ini, mungkin kita baru akan sadar untuk mencoba membatasi asupan gula setiap harinya. 

Penyakit diabetes melitus termasuk kedalam salah satu jenis penyakit silent killer, yang sulit untuk kita identifikasi di awal perkembangannya. Dan hampir banyak kasus para penderita diabetes yang tidak menyadari bahwa diam-diam penyakit diabetes ini sedang meranyap dan mencoba terus berkembang di dalam tubuh kita. Untuk itu sangat penting bagi kita agar bisa mengetahui gejala awal yang mungkin dapat terjadi pada kasus diabetes melitus ini. Sebab dengan mengetahui gejalanya lebih awal, akan membuat penanganan menjadi lebih ringan dan tentunya harapan untuk bisa terhindar dari penyakit diabetes ini menjadi lebih besar. Maka dari itu mari kita simak penjelasan mengenai gejala penyakit diabetes melitus berikut ini.


Gejala Penyakit Diabetes Melitus yang Harus Diwaspadai.

1. Mudah Merasa Lelah
Salah satu tanda dari adanya penyakit kencing manis atau diabetes melitus ini adalah sering merasa kelelahan, lemas, lesu, tidak bersemangat dan sering merasa kehausan. Waspadai jika sampai gejala ini datang pada kita, jangan anggap rasa lelah ini sebagai hal yang biasa atau wajar. Sebab terkadang banyak orang yang sering menyepelekan timbulnya rasa lelah ini. Pada penyakit diabetes munculnya rasa lelah dapat disebabkan oleh adanya hormon insulin di dalam tubuh yag sudah tidak bisa menjalankan tugasnya lagi, sehingga akan menyebabkan gula darah akan mengalami kesulitan saat melewati membran sel. Hal ini akan memicu timbunan gula darah dan cenderung terus meningkat.

2. Daya Tahan Menurun
Adapun gejala dari penyakit diabetes lainnya adalah menurunnya daya tahan tubuh. Hal ini terjadi dikarenakan adanya ketidakmampuan hormon insulin untuk memberikan fungsinya di dalam tubuh, yang akhirnya akan membuat sistem kekebalan tubuh secara bertahan menurun. Maka dari itu, para penderita penyakit diabetes bisanya akan sangat mudah terserang berbagai penyakit, karena tidak adanya penjagaan atau benteng yang kuat di dalam tubuh untuk bisa melawan serangan penyakit. Selain itu, akibat adanya daya tahan tubuh yang menurun akan memebuat seseorang penderita diabetes melitus yang mengalami luka, seperti sayatan, robekan, terkena pisau, luka akibat tertusuk paku atau karena kecelakaan maka luka tersebut akan sangat sulit untuk bisa disembuhkan. Dan membutuhkan perawatan yang intensif dalam merawat luka tersebut. Oleh sebab itu, para penderita penyakit diabetes melitus disarankan untuk lebih berhati-hati lagi, jangan sampai bagian tubuh tidak sengaja mendapatkan luka, karena luka yang tak kunjung sembuh tersebut dapat berpotensi pada masalah infeksi. 


3. Kehilangan Berat Badan
Satu hal lagi yang perlu diperhatikan terkait dari adanya tanda atau gejala diabetes melitus adalah penurunan berat badan yang terjadi secara drastis. Hal ini akan menyebabkan penderita kehilangan berat badannya, dan jangan pernah sepelekan gejala yang satu ini. Sebab penurunan berat badan yang terjadi begitu drastis bisa dikerenakan adanya resistensi insulin yang sedang berlangsung didalam tubuh. Apabila hal ini terjadi maka tubuh akan mencari pasokan sumber energi dengan cara membakar sisa cadangan lemak di dalam tubuh. Dan jika persediaan cadangan lemak ini telah habis maka bagian ototlah yang akan menjadi target utamanya. Maka dari itulah penderita diabetes melitus bisa terus kehilangan berat badannya dalam kurun waktu yang relatif cepat.


4. Timbulnya Gangguan Pada Kulit
Selanjutnya tanda dari peyakit diabetes melitus yang harus di waspadai adalah timbulnya gangguan pada bagian kulit. Hal ini akan terjadi akibat pengaruh dari sirkulasi darah serta kelenjar keringat yang mengalami gangguan pada kinerja atau fungsinya. Dengan begitu, akan memicu terjadinya berbagai penyakit kulit seperti kulit yang terlihat kering, terasa gatal, bersisik dan juga mengalami iritasi. Namun perlu untuk diperhatikan bahwa gejala munculnya permasalahan dikulit ini tidak selalu karena adanya pengaruh dari penyakit diabetes melitus, akan tetap ada banyak penyakit lainnya yang bisa menimbulkan gejala yang sama pada kulit. Untuk lebih jelasnya, maka disarankan untuk memeriksakan kondisi tersebut pada dokter, agar bisa mengetahui dengan pasti apa penyebab dari gangguan di kulit tersebut.

Baca juga: harga milagros

Dan itulah dia tadi gejala dari penyakit melitus yang harus diwaspadai. Jangan pernah sepelekan gejala ringan dari segala macam penyakit, karena hal tersebut dapat mengakibatkan dampak yang besar nanti-nantinya. Pengobatan lebih dini akan membuat penyakit lebih cepat untuk disembuhkan, dan tentunya akan membuat perawatan menjadi lebih mudah dan ringan.

Subscribe to receive free email updates:

1 Response to "Ketahuilah Gejala Penyakit Diabetes Melitus yang Harus Diwaspadai"

  1. terimakasih atas informasinya, dan jangan lupa kunjungi kami di http://aromaessen.com/essen-galatama-patin/

    BalasHapus